18 Game RPG 3D Offline Android Terbaik dan Terpopuler Dengan Grafis Terbaik PART 1

18 Game RPG 3D Offline Android Terbaik dan Terpopuler Dengan Grafis Terbaik, Salah satu game yang banyak digemari oleh pengguna android adalah game RPG. Terutama game RPG yang menggunakan grafis 3D. Di dalam game RPG dengan grafis 3D, kita bisa memainkan game dengan tampilan yang sangat memukau. Hanya saja, karena game RPG adalah game dengan ciri khas memainkan peran, maka kabanyakan game RPG harus dimainkan dengan koneksi internet.
Tapi tenang saja, dalam daftar ini, kamu akan mengetahui semua game RPG 3D offline yang terbaik yang bisa kamu mainkan. Kamu bisa memainkan berbagai bentuk peram dalam game RPG ini.

Daftar Game RPG 3D Offline Terbaik

Semua daftar game dilengkapi dengan link donload di bawahnya yang memudahkan kamu untuk menemukan game di play store. silakan klik link download tersebut jika kamu tertarik memainkan game.

1. The Chronicles Inotia 4: Assassin Of Berkel

Game khusus android yang berbasis offline dan menarik salah satunya adalah The Chronicles Inotia 4: Assassin Of Berkel. Game ini sebagai lanjutan dari seri sebelumnya yang berjudul The Chronicles of Inotia 3: Childern of Carnia. Game RPG 3D offline ini sudah populer di kalangan pengguna android, dengan style anime yang sangat keren.
Game RPG 3D Offline Inotia 4
Kamu dapat memainkan game ini dengan menerapkan 15 skil yang berbeda-beda di setiap level. Selain itu, kamu juga perlu memilih kelas untuk melangsungkan pertarunganmu, seperti Black Knight, Assassin, Sorcerer, Priest and Ranger.
Fitur Menarik Dalam Game
  • Terdapat 6 kelas yang bisa kamu pilih dalam game RPG 3D offline ini. Ada kelas Black Night, Assasin, Warlock. Priest, dan Ranger. Dalam setiap kelas bakal ada 15 skill yang berbeda.
  • Terdapat beberapa pilihan bahasa dalam game
  • Terdapat lebih dari 400 peta perjalanan untuk kamu lalui.
Nah untuk memainkan game ini, minimal ponsel kamu telah menggunakan OS android 4.0.3

2. Soulcraft – Action RPG

Tak salah, jika Soulcraft masuk dalam kategori game RPG android offline terbaik. Game RPG 3D offline besutan developer MobileBits GmbH ini masuk kedalam kategori game petualangan. Selain itu, game berbau action ini memiliki tampilan visual 3D dan grafis yang sangat keren. Nantinya, kamu akan di ajak berpetualang untuk memenangkan permainan guys.
Game RPG 3D Offline SoulCraft - Action RPG
Di dalam berpetualang, kamu akan menghadapi segala rintangan yang sangat menantang dan rintangan tersebut harus dapat kamu lalui untuk melanjutkan permainan berikutnya. Jangan khawatir, karena kamu dapat berlaga sesuai dengan keinginan kamu.
Fitur Menarik Dalam Game
  • Di dukung dengan grafis 3D yang sangat luar biasa kerenya.
  • Lokasi yang digunakan dalam game berasal dari dunia nyata, seperti di Roma, Hamburg, Newyork, Mesir dan lainya.
  • Terdapat lima mode permainan, time run, arena, hellgate, crystall defense dan boss fight
  • Kamu bisa memainkan game secara multiplayer.
Nah untuk memainkan game RPG 3D offline ini, kamu harus download file game sebesar 45.41 MB. Ukuran game yang cukup kecil.

3. Shadowrun: Dragonfall DC

Game yang mengusung tema medieval fantasi yang kaya akan misteri ini berhasil di miliki oleh Shadowrun: Dragonfall. Game tersebut patut diacungi jempol guys. Mengapa? Karena game tersebut benar-benar memiliki tampilan visual dan grafis yang amat keren.
Game RPG 3D offline yang bergenre cyberpunk ini dapat membuat kamu betah dalam memainkannya. Karena kamu akan di ajak untuk menjelajahi dunia baru yang penuh dengan kemajuan teknologi. Bukan hanya itu guys, kamu juga akan di temani oleh makhluk-makhluk fantasi yang ada dalam cerita seperti kurcaci, peri, dan makhluk metamanusia lainnya.
Fitur Menarik Dalam Game
  • Dunia tahun 2054 yang dibangun memperlihatkan dunia di masa depan, terlihat sangat menarik.
  • Skill tiap karakter yang kamu mainkan akan semakin meningkat seiring dengan perjalanan yang kamu lakukan.
Untuk bisa memainkan gameRPG 3D offline ini, android kamu harus minimal versi 4.4, dan besar file game adalah 755 MB., cukup besar. Ingat, game ini khusus untuk dewasa. Rating kontenya 18+.

4. Dungeon Hunter 4

Gameloft sebagai developer ternama telah mengembangkan game yang berjenis petualangan untuk android memunculkan game terbarunya, yakni Dungeon Hunter 4. Kamu dapat menghadapi tantangan yang ada di setiap stage dengan tingkat kesulitan yang berbeda-beda secara real time.  Game ini juga di klaim sebagai game visual grafis terbaik loh.
Game RPG 3D Offline Dungeon Hunter 4
Sehingga tidak heran jika banyak pengguna yang memainkan ataupun mengunduh game tersebut. Selain itu, game ini juga mempunyai seri ke 5. Sehingga jika kamu memang penasaran dengan jalan cerita yang dimiliki oleh game ini, kamu dapat mengunduhnya dari mulai seri pertama hingga terakhir sobat.
Fitur Menarik Dalam Game
  • Terdapat 4 karakter pahlawan yang bisa kamu pilih dengan gaya pertarungan yang berbeda.
  • Bertarunglah dengan teman kamu sesama pemain game dalam arena CO-OP
  • Game ini menarik bagi kamu yang suka dark fantasy games.
Nah untuk memainkan game ini kamu harus download file berukuran 0.92 GB. Game ini buatan gameloft dimana di dalamnya ada pembelian dalam produk (IAP).

5. Reaper

Permainan aksi dua dimensi yang terdapat unsur-unsur RPG ini telah di miliki oleh Reaper. Kamu akan berperang dengan dua kelompok yang mempunyai misi untuk menguasai dunia dengan cara mengontrol sebuah karakter misterus yang terbangun di dalam sebuah gua.
Game RPG 3D Offline Reaper
Game bergrafis keren ini juga dapat kamu mainkan secara gratis guys, so…kamu tidak akan bosan. Akan tetapi, untuk melanjutkan ke level diatas 10 kamu harus membelinya. Karena untuk versi yang gratis hanya sampai pada level 10 saja.
Fitur Menarik Dalam Game
  • Game bisa kamu mainkan di Ponsel, Tablet, ataupun TV
  • Mendukung untuk menggunakan kontroller game HID (MOGA, shield, Nyko dan lainya.
  • Bisa kamu mainkan di NVIDIA SHIELD
Ukuran file, game buatan Hexage sebesar 34.32 MB.

LANJUT KE PART 2 YA GAN :)
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak